Latihan Program Fungsi Bahasa C - Rumah IT

Baru

recent

Latihan Program Fungsi Bahasa C

Latihan Program Fungsi Bahasa C

1. Buatlah program untuk menghitung nilai bilangan kuadrat (misal nama fungsinya = kuadrat) . Fungsi tersebut memiliki sebuah parameter bertipe float yaitu bilangan yang akan di kuadratkan serta memiliki return value bertipe float, yaitu hasil kuadratnya.

  • Tulislah prototipe fungsi untuk fungsi tersebut.
  • Buat fungsi main() untuk memanggil fungsi kuadrat() tersebut dengan bilangan x yang akan dicari kuadratnya merupakan input dari user.
Listing program :


Latihan Program Fungsi Bahasa C

Analisa:
Program diatas menggunakan dua fungsi . Fungsi main() digunakan untuk memasukkan berapa banyak triangular dan fungsi int triangular() terdapat looping dari 0 sampai ke n dimana dalam proses looping tersebut terdapat proses penjumlahan kemudian dicetak.

2. Buatlah untuk menghitung faktorial dengan menggunakan 2 fungsi main() dan faktorial(). Fungsi faktorial meberikan nilai return value bertipe long int yang akan dicetak ke layar dalam fungsi main().

Listing program :

Latihan Program Fungsi Bahasa C

Analisa :
Program diatas menggunakan dua fungsi. Fungsi main() digunakan untuk memasukkan suatu nilai yang sebagai parameter dari faktorialnya dan fungsi long int faktorial (int x) digunakan untuk menampilkan bilangan mulai dari parameter tersebut secara besar ke kecil dengan proses looping yang dikurangi dengan 1 kemudian semuanya dikalikan dan dikembalikan ke fungsi main () untuk menampilkan hasilnya.

3. Definisika sebuah fungsi radian() yang berfungsi untuk mengkonversi besaran sudut dari derajat ke radian dengan rumus : rad = drjt/180.0f * Pl. Fungsi tersebut memiliki sebuah parameter yaitu derajat yang akan di konversi dan memiliki sebuah return value berupa hasil konversi dalam radian.
  • Tulislah prototipe fungsi untuk fungsi tersebut.
  • Buat fungsi main() untuk memanggil fungsi radian() setelah sebelumnya memasukan nilai derajat yang akan dikonversi.
  • Definisikan PI sebagai sebuah konstanta yang bernilai : 3,14159f
Listing Program:

Latihan Program Fungsi Bahasa C

Analisa :
Program diatas menggunakan dua fungsi. Fungsi main() digunakan untuk memasukkan nilai sudut yang akan dikonversi dan fungsi float radian (float drjt) digunakan unrtuk mengkonversi nilai dari derajat ke radian dan memiliki nilai kembalian yang kembali ke fungsi main () untuk dicetak hasilnya.

4. Definisikan sebuah fungsi float konversi (suhu, asal, tuj) untuk mengkonversikan suhu dari celcius ke fahrenheit, celcius ke reamur , fahrenheit ke celcius , fahrenheit ke reamur, reamur ke celcius dan reamur ke fahrenheit. dimana suhu adalah suhu sumber, asal adalah satuan suhu yang akan dikonversi dan tuj adalah satuan hasil konversi.
  • Tulislah prototipe fungsi untuk fungsi tersebut.
  • Buat fungsi main() untuk memanggil fungsi konversi() setelah sebelumnya meminta masukkan nilai suhu, satuan asal dan satuan tujuannya.
  • Contoh tampilan :
Maukkan suhu sumber : 100
Masukkan satuan asal : C
Masukkan satuan tujuan : R
Hasil konversi suhu 100 C adalah 80 R


Listing program :

Latihan Program Fungsi Bahasa C

Analisa :
Program diatas menggunakan dua fungsi main() digunakan untuk memasukan nilai suhu , suhu asal dan suhu tujuan dan fungsi float konversi (float x, char y, char z) digunakan untuk mengkonversi suhu dari suhu asal ke suhu tujuan dimana terdapat proses if else dan mempunyai nilai kembalian yang akan dikembalikan ke fungsi main() yang kemudian dicetak hasilnya.

5. Buatlah suatu fungsi permutasi() dan kombinasi() untuk menghitung permutasi dan kombinasi dari pasangan bilangan yang dinyatakan dengan formula:
permutasi : P(n,r) = n! / (n-r)!
kombinasi : C(n,r) = n! / r! (n-r)!

Listing program :

Latihan Program Fungsi Bahasa C

Analisa :
  • Pada fungsi main() digunakan untuk memasukan n dan r
  • Pada fungsi permutasi terdapat 2 looping yaitu dimulai dari n dan dikurang hingga 1. kurang didapat dari n-r . Didalam looping terjadi perkalian untuk mendapatkan faktor dari n dan faktor dari kurang. untuk permutasi didapat dari faktor n dibagi faktor kurang.
  • Pada fungsi kombinasi , terdapat 3 looping yaitu dimulai dari n, r dan kurang hingga 1. kurang didapat dari n-r. Didalam looping terjadi perkalian untuk mendapatkan faktor dari n, faktor dari r, dan faktor dari kurang. Untuk kombinasi didapat dari faktor dari n / (faktor kurang * faktor r).

6. Definisikan fungsi-fungsi sebagai berikut :
  • fungsi f_to_i() untuk mengubah ukuran dari satuan kaki ke inchi.
  • fungsi i_to_cm() untuk mengubah ukuran dari satuan inchi ke centimeter.
  • fungsi c_to_m() untuk mengubah ukuran dari satuan centimeter ke meter.
  • Didalam fungsi main() mintalah masukkan ukuran dalam satuan kaki(feet), kemudian lakukan konversi sampai mendapatkan keluaran berupa ukuran dalam meter. Tentukan jumlah dan tipe parameter dan return value yang dibutuhkan.


keterangan : 1 kaki = 12 inchi, 1 inchi = 2,54 cm , 100 cm = 1 meter.

Listing program:

Latihan Program Fungsi Bahasa C

Analisa :
Program tersebut terdapat 4 fungsi. Fungsi main() digunakan untuk memasukan suatu ukuran yang akan dikonversi , fungsi f_to_i() untuk mengkonversi dari satuan kaki ke satuan inchi dan langsung meneruskan ke fungsi i_to_cm() untuk mengkonversi dari satuan inchi ke centimeter dan langsung meneruskan ke fungsi cm_to_m() untuk mengkonversi dari satuan centimeter ke meter dan langsung mengembalikan fungsi main() untuk kemudian dicetak hasilnya.
All Rights Reserved by Rumah IT - Rumah Teknologi Informasi © 2013 - 2022
Powered By Blogger

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.